PEMBEKALAN DAN SERAH TERIMA MAHASISWA PKL TAHUN AKADEMIK 2023 2024

Dalam Berita
20 November 2023   ADMIN   527 Kali

Jum’at, 17 November 2023 Program Studi Manajemen Bisnis  Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Pontianak melaksanakan  kegiatan  Pembekalan dan Serah Terima Mahasiswa…

Jum’at, 17 November 2023 Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Pontianak melaksanakan  kegiatan  Pembekalan dan Serah Terima Mahasiswa Praktek Kerja Lapangan (PKL) pada semester 7 Tahun Akademik 2023 2024. Acara tersebut di hadiri Dekan dan Wakil Dekan Fakultas Agama Islam Bapak Eli, S.Ag., M.Pd.I  dan  Ibu Wahdah, S.Ag., M.Pd Ketua Program Studi Bapak M. Khairul Anwari, S.E.I., M.Sc.Fin Dosen Pembimbing Lapangan dan mahasiswa peserta PKL

Praktek Kerja Lapangan diikuti sebanyak 26 mahasiswa, dengan tempat PKL tersebar di beberapa tempat lembaga/institusi yang berhubungan dengan latar belakang dibidang Manajemen Bisnis Syariah. Lembaga/institutsi tersebut yakni Bank Syariah Indonesia, Bank Muamalat, Pegadaian Syariah, Lazismu, PT. Jamkrida Kalbar, PT. Jamkrindi Syariah, Dinas DKUMPP Kubu Raya, dan Kesyahbandaran dan Otoritas Pelabuhan Pontianak.

Mahasiswa peserta PKL , tidak hanya belajar hal baru di lokasi PKL, mereka juga didorong untuk memberikan inovasi dan belajar hal baru tentang Manajemen Bisnis Syariah  di lokasi masing-masing.

Harapannya kegiatan PKL ini dapat menjadi ajang bagi mahasiswa MBS untuk dapat menerapkan ilmu yg selama ini didapatkan pada saaat perkuliahan .

Image title

Image title

Image title

Image title


Jejaring Sosial

Kontak

Jl. Jenderal Ahmad Yani No.111, Bansir Darat, Pontianak Tenggara, Kota Pontianak, Kalimantan Barat
  Telepon
(0561) 764571
  Email
kontak@unmuhpnk.ac.id

© 2016 - ICT UNMUH PONTIANAK